Tahun 2015 merupakan tahun yang terlalu banyak drama, tahun itu tahun dimana saya lulus SMA. Seperti kebanyakan anak muda lainnya, s...

MELEPASKAN = MENDAPATKAN



Tahun 2015 merupakan tahun yang terlalu banyak drama, tahun itu tahun dimana saya lulus SMA. Seperti kebanyakan anak muda lainnya, saya idealis, percaya diri, dan penuh ambisi. Saat itu saya yakin bisa lolos ke Universitas yang memang saya ngebet banget. Dua kali saya ikut tes tapi hasilnya saya dinyatakan nggak lolos. Yup, saya kecewa. Saya merasa kalah entah melawan siapa, dan kepercayaan diri saya menyusut. Segala hal yang saya rencanain hilang sudah... harapan saya hancur (ya saya lebay iya, lagi musim sih dulu haha). Saya nggak bisa terus-terusan larut dalam kegagalan. Saya mencoba melepaskannya. Dan saat itu saya pasrahkan hidup saya pada Tuhan. Saya melepaskan mimpi untuk melanjutkan ke Universitas yang sangat saya inginkan. Saya lupakan cita-cita saya. Saya mencoba merajut mimpi baru.

Beberapa hari setelah dinyatakan saya nggak lolos seleksi, saya mencoba peruntungan dengan kerja. Beberapa minggu setelah saya mulai bekerja, saya ngomong ke diri saya sendiri, "Kalo memang takdir aku kerja di sini, oke aku terima. Tapi kalo ini bukan takdir aku, dalam minggu ini ada sesuatu yang mengharuskan aku hengkang dari sini." Lalu keesokan harinya, saya dapet telepon dari pihak kampus, saya ditawari masuk ke salah satu prodinya. Saya kaget dan senang. Karena saya pikir ini kesempatan emas, ya saya terima tawaran itu.

Dari sini saya belajar, jika kita melepaskan pada akhirnya kita akan mendapatkan.
 
Buat kalian yang ngerasa gagal karena nggak lolos ujian masuk Universitas favorit, nggak keterima kerja di perusahaan yang diimpikan, ditolak sama orang yang kalian suka. Jangan sedih, guys. Percaya sama saya! Ikhlasin semua, karena ada kejutan besar yang sedang menunggu kalian hari esok. Ada hal yang lebih sempurna untuk kalian. Move on and go ahead!


Author : Taa
Pict Source : Here

0 komentar: